Obat-obat Umum untuk Osteoarthritis dan Efek Sampingnya
INDIKASI DAN EFEK SAMPING OBAT OSTEOARTHRITIS
1. Tramadol
Tramadol adalah obat analgetik opioid sintetis yang bekerja sentral pada reseptor sistem saraf pusat.
Indikasi
Untuk mengatasi nyeri dengan intensitas menengah sampai berat seperti nyeri akhibat trauma berat, nyeri setelah operasi, nyeri akhibat gangguan saraf.
Efek Samping
Kemungkinan terjadinya efek samping pada penggunaan Tramadol akan semakin meningkat dalam penggunaan jangka panjang. Efek samping yang dapat terjadi adalah sebagai berikut :
- Gangguan neurologis seperti pusing berputar, mengantuk, dan nyeri kepala.
- Gangguan pencernaan seperti mual – mual, muntah, sembelit, kembung, dan diare.
- Gangguan mood, ggup, gelisah, angitasi, tremor, euforia, dan halusinasi.
- Gangguan lain seperti astenia, berkeringat, dan mulut kering.
2. Glukosamin
Glukosamin adalah supelmen makanan yang digunakan untuk meringankan ostoarthritis, rematik, dan gangguan persendian. Suplemen ini adalah senyawa monosakarida yang diproduksi dengan cara menghidrolisis cangkang kerang, tulang hewan, sumsum talang, dan jamur.
Indikasi
Untuk meringankan osteoarthritis, reumatik, dan gangguan persendian seperti nyeri sendi bengkak dan kekakuan yang disebabkan oleh arthritis. Glukosamin bekerja dengan cara merangsang produksi proteoglikan dan meningkatkan serapan sulfat oleh tulang rawan artikular.
Efek Samping
Berikut adalah efek samping glukosamin :
- Efek samping ringan berupa gatal – gatal dan ketidaknyamanan lambung, musalnya diare, mulas, mual, dan muntah.
- Efek samping lain seperti dispepsia, konstipasi, sakit perut, jantung berdebar, sakit perut dan sakit kepala.
- Pasien yang memiliki penyakit hati kronis kondisinya dapat memburuk setelah menggunakan supelmen ini. Namun efek samping ini jarang terjadi.
- Penggunaan dosis yang besar di;luar dosis yang dianjurkan dapat merusak sel – sel pankreas.
3. Ketoprofen
Indikasi
Nyeri dan radang pada penyakit reukamtik dan gangguan otot skelet lainnya. Nyeri setelah pembedahan orthopedi, gout akut dan dismenorea.
Efek Samping
Efek samping ketoprofen yang cukup ringan dan umum terjadi adalah :
- Sakit perut, diare, sembelit, kembung.
- Pusing, sakit kepala, gugup.
- Gatal atau ruam kulit.
- Mulut kering.
- Banyak berkeringat, pilek.
- Penglihatan kabur atau telinga berdenging.
Efek samping yang cukup serius antara lain :
- Nyeri dada, lemas, masalah peglihatan atau keseimbangan.
- BAB hitam, berdarah atau berwarna gelap, batuk darah, atau muntah seperti kopi.
- Bingung, tremor atau menggigil.
- Lebih jarang atau tidak BAK.
- Mual, nyeri perut, demam ringan, tidak nafsu makan, urin gelap, kulit atau mata menguning.
- Sakit tenggorokan, sakit kepala, ruam kulit merah.
- Memar, kesemutan berat, baal, dan lemah otot.
4. Asam mefenamat
Indikasi
Untuk mengobati nyeri akut, misalnya nyeri pada sakit gigi atau rasa sakit setelah trauma. Misalnya cidera otot, sendi, tulang, atau keseleo. Dapat digunakan untuk mengobati nyeri haid.
Efek Samping
- Semeblit, diare, perut kembung, mual, sakit perut.
- Reaksi alergi yang parah seperti ruam, gatal – gatal, kesulitan bernafas, pembengkakan mulut, wajah, bibir atau lidah.
- Buang aiir besar berdarah
- Nyeri dada, detak jantung tidak teratur.
5. Meloxicam
Indikasi
Untuk mengurangi rasa nyeri, bengkak, dan kaku pada sendi. Meloxicam sering digunakan untuk mengobati arthritis dan asam urat.
Efek Samping
- Nyeri pada dada, letih, nafas pendek, bicara tidak jelas, masalah penglihatan atau keseimbangan.
- Feses berwarna gelap atau berdarah.
- Mual atau nyeri pada perut bagian atas.
- Ruam pada kulit atau memar.
- Pusing, gugup, sakit kepala.
- Diare, dan kembung.
6. Piroxicam
Indikasi
Piroxicam berfungsi untuk mengurangi rasa sakit, pembengkakan, dan peradangan sendi akibat arthritis.
Efek Samping
- Sensitivitas terhadap cahaya meningkat.
- Demam, sakit kepala, leher kaku, menggigil.
- Nyeri pada dada, letih, nafas pendek, bicara tidak jelas, masalah penglihatan atau keseimbangan.
- Feses berwarna gelap atau berdarah.
- Mual atau nyeri pada perut bagian atas.
- Ruam pada kulit atau memar.
- Pusing, gugup, sakit kepala.
- Diare, dan kembung.
7. Celecoxib
Indikasi
Fungsi utama Celecoxib adalah untuk mengobati peradangan dan meredakan nyeri terutama pada kondisi berikut :
- Peradangan sendi, misalnya pada penyakit osteoarthritis, rheumatoidarthritis dan ankylosing spondylitis.
- Nyeri sedang dan berat, misalnya pada perlukaan, peradangan, atau saat haid.
- Polip pada usus besar, misalnya pada penakit familial adenomatous polyposis.
Efek Samping
- Sakit kepala, nyeri perut, mual.
- Diare, muntah, sering buang angin.
- Sulit tidur.
- Pingsan, gagal jantung, gagal ginjal.
- Nyeri dada, telinga berdenging, perdarahan.
- Pandangan kabur, sensitivitas terhadap cahaya meningkat.
- Berat badan naik.
- Ulkus atau luka lambung atau usus halus.
Posting Komentar untuk "Obat-obat Umum untuk Osteoarthritis dan Efek Sampingnya"